get app
inews
Aa Read Next : Sempat Viral di Tahun 2023, Begini Penampakan Pantai Terkotor Desa Teluk Pandeglang

Netizen Singgung Beda Pil KB dan Pilkada atas Kasus Anggota DPRD Tolak Jabat Tangan Warga

Jum'at, 10 Maret 2023 | 11:34 WIB
header img
Ketua DPRD Kab. Luwu mendadak viral karena diduga menolak berjabat tangan dengan warga. Foto: Layar Tangkap

MALILI, iNewsCilegon.id - Video rekaman Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Luwu Timur, Aripin,S.Ag mendadak jadi sorotan di viral di media sosial usai dirinya diduga menolak berjabat tangan dengan warga saat hendak memasuki gedung DPRD Luwu Timur. Senin (6/3/2023).

Dalam video, Aripin nampak baru saja turun dari mobil berwarna hitam, dengan menggunakan pakaian dinas serba hitam memakai peci, dan akan masuk gedung.

Pada rekaman yang beredar dijagat maya, salah seorang pengunjung terlihat ingin berjabat tangan dengan orang nomor satu di DPRD Kabupaten Luwu Timur itu. Namun, jabatan tangan itu tak diresponnya. Aripin hanya berlalu dan langsung masuk ke gedung.

"Aripin sombong lain eu, ini orang datang mau jabat tangan dia tidak mau loh," kata seorang wanita dalam video.

Menyikapi hal ini, Aripin, S.Ag pun memberikan klarifikasi terkait hal tersebut. Ia membantah tudingan yang viral. Aripin mengaku, saat itu dirinya tengah terburu-buru sehingga tidak memperhatikan sapaan dan jabat tangan dari warga.

Tak hanya itu, ia mengaku sudah bertemu langsung dengan orang tersebut yang ternyata adalah sahabatnya sendiri.

“Pada saat itu saya betul tidak memperhatikan sahabat saya Arif, mau berjabat tangan dengan saya kerana waktu itu saya sedang terburu – buru masuk ke gedung," ucap Aripin dikutip iNewsCilegon.id dari laman dprd-luwutimurkab.go.id. Jumat (10/3/2023).

“Terkait dengan persoalan jabat tangan sudah menjadi kebiasaan saya jika bertemu dengan warga," lanjutnya.

Sontak unggahan inipun menuai komentar hujatan netizen.

"Gelarnya S.Ag....SARJANA ILMU AGAMA ... ternyata benar gelar itu hanya tanda bahwa kita pernah sekolah...Bukan TANDA bahwa kita berilmu, apalagi beretika," ujar netizen.

"Kliatan jelas itu, silakan nilai sendiri," kata Netizen.

"Apa bedanya Pilkb sama pilkada. Pil KB kalau lupa pasti jadi, tapi Pilkada kalau jadi pasti lupa," timpal netizen lainnya.

Editor : Mahfud

Follow Berita iNews Cilegon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut