PANDEGLANG, iNewsCilegon.id - Provinsi Banten terbagi 8 wilayah administratif dengan 4 kabupaten dan 4 kota. Banten kini memiliki jumlah penduduk miskin sebesar 814,02 ribu jiwa.
Angka kemiskinan di Banten mengalami penurunan dari tahun 2021 lalu yang mencapai angka 867,23 ribu jiwa.
Dilansir iNewsCilegon.id dari laman banten.bps.go.id, inilah 5 daerah berpenduduk miskin terbanyak di Provinsi Banten.
1. Kabupaten Tangerang
Daerah ini dihuni penduduk miskin terbanyak nomor 1 di Banten, yaitu mencapai angka hingga 270,52 ribu jiwa.
2. Kota Tangerang
Wilayah ini termasuk sebagai daerah dengan penduduk miskin terbanyak nomor 2 di Banten dengan angka mencapai 132,88 ribu jiwa.
3. Kabupaten Lebak
Selanjutnya, daerah ini dihuni oleh penduduk miskin terbanyak nomor 3 di Banten dengan mencapai angka hingga 117,22 ribu jiwa.
4. Kabupaten Pandeglang
Diketahui, wilayah ini termasuk sebagai daerah yang dihuni penduduk miskin terbanyak nomor 4 di Banten, dengan angka mencapai 114,65 ribu jiwa.
5. Kabupaten Serang
Daerah ini termasuk sebagai wilayah dengan penduduk miskin terbanyak nomor 5 di Banten, yaitu mencapai angka 75,44 ribu jiwa.
Itulah 5 daftar daerah berpenduduk miskin terbanyak di Provinsi Banten.
Editor : M Mahfud