6 Bahan Alami untuk Hitamkan Rambut, Mduah Didapat

4. Seledri
Cara ini juga bisa membantu menebalkan rambut dengan alami. Seledri memiliki kandungan vitamin, kalsium, dan natrium yang dapat mendorong proses pembentukan sel-sel pada rambut.
Haluskan seledri menggunakan blender dan oles rata pada seluruh batang rambut. Diamkan selama 45-60 menit, kemudian bilas dan cuci bersih menggunakan shampo.
5. Telur
Selain memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, telur juga dapat membantu menebalkan rambut. Mengandung protein, mineral, dan vitamin B complex, telu dapat merangsang pembentukan rambut bau dan mencegah kerontokan pada rambut.
Kocok 1-2 butir telur (sesuai panjang rambut) lalu oleskan keseluruh rambut dan kulit kepala sebagai masker. Diamkan hingga 30 menit, selanjutnya cuci bersih rambut dengan shampo.
6. Alpukat
Buah yang sering dijadikan jus ini juga dapat kita manfaatkan sebagai masker. Alpukat dapat menyehatkan juga melembutkan rambut dari vitamin E yang terkandung di dalamnya.
Haluskan alpukat dan aplikasikan ke seluruh rambut. Diamkan selama 30 menit kemudian bilas bersih menggunakan air.
Editor : M Mahfud