get app
inews
Aa Read Next : Rentenir Berkedok Koperasi dengan Bunga 30-40 Persen, Ini Tindakan Tegas Pemkot Cilegon

Chandra Asri Hentikan Operasional Pabrik Ethylene Plant di Cilegon

Selasa, 23 Januari 2024 | 15:00 WIB
header img
PT Chandra Asri Pasifik Tbk (TPIA) menghentikan operasional atau shutdown unit pabrik ethylene plant. Foto: Dok

JAKARTA, iNewsCilegon.id - PT Chandra Asri Pasifik Tbk (TPIA) menghentikan operasional atau shutdown unit pabrik ethylene plant. Langkah ini ditempuh perseroan usai pabrik Chandra Asri Group yang berada di Ciwandan, Anyer, Kota Cilegon mengalami kegagalan fungsi alat penunjang yang berhubungan dengan air pendingin yang mengandung hidrokarbon pada 20 Januari 2024 lalu.

Terkait hal tersebut, perseroan meluruskan bahwa yang terjadi pada pabrik bukanlah kebocoran gas seperti informasi yang banyak beredar di media massa. Perseroan menyampaikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Selain itu, TPIA juga melakukan pembakaran di cerobong (flaring), yakni pembakaran senyawa hidrokarbon yang muncul ketika saat terjadi kondisi yang tidak biasa (abnormality) dan unplanned shutdown di pabrik. 

“Hal ini dilakukan sebagai tindakan pengamanan sesuai prosedur perseroan dan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku dengan mengutamakan keselamatan dan kesehatan karyawan serta masyarakat sekitar,” kata Sekretaris Perusahaan TPIA, Erri Dewi Riani dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (23/1/2024).

Erri menjelaskan, aroma yang muncul dari pabrik perseroan kemungkinan ditimbulkan dari hidrokarbon yang disebabkan oleh kegagalan fungsi alat penunjang yang berhubungan dengan air pendingin. Dalam hal ini, perseroan masih menyelidiki untuk memastikan sumber utama aroma tidak sedap tersebut. 

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Follow Berita iNews Cilegon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut