get app
inews
Aa Read Next : Mudik Gratis Pemkot Cilegon Siap Angkut 2.160 Pemudik

Paparkan Pengamanan Mudik ke Kapolri, Polda Banten Terjunkan 3.237 Personel

Selasa, 26 April 2022 | 15:48 WIB
header img
Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto saat menyambut Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dalam kunjungan memantau pelayanan arus mudik di Pelaburan Merak, 26/4/2022 (Foto: Budi Tan/iNews)

CILEGON, iNewsCilegon.id – Polda Banten memaparkan kesiapan pengamanan mudik Idul Fitri 1443H kepada Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dan sejumlah menteri. Dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Maung 2022, Polda Banten menerjunkan 3.237 personel dan mendirikan 42 pos pengamanan, 7 pos pelayanan serta 1 posko terpadu di Pelabuhan Merak. 

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, berkunjung ke Pelabuhan Merak, Cilegon, Selasa (26/4/2022).  

Dalam kunjungan tersebut Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo hadir bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia Prof Dr Muhadjir Effendy, dan Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono, dan PJU Mabes Polri. 

Kedatangan Kapolri dan sejumlah menteri disambut Kapolda Banten Irjen Pol Prof Dr Rudy Heriyanto, Pejabat Utama Polda Banten, Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono dan Staf Ahli Direksi PT ASDP Irjen Pol Eko Daniyanto. Turut hadir pula Kapolda Lampung Irjen Pol Hendro Sugianto.

Dalam kesempatan itu Kapolri menyatakan diperkirakan sebanyak 85 juta warga akan mudik di seluruh Indonesia. Dari jumlah itu sebanyak 20-30 persennya, mudik dari arah timur ke barat termasuk melalui Pelabuhan Merak. 

“Mudik tahun ini berbeda karena selama 2 tahun masyarakat menunggu. Jadi akan terjadi lonjakan arus mudik termasuk di Pelabuhan Merak,” kata Kapolri.

Untuk mengurai kemacetan, Kapolri menegaskan harus terukur betul berapa lama rata-rata antrian dari masyarakat atau pemudik untuk tiba di dermaga hingga masuk ke kapal. 

Sementara itu Karo Ops Polda Banten Kombes Pol Amiludin Roemtaat menyampaikan Polda Banten mendirikan sebanyak 42 pos pengamanan, 7 pos pelayanan dan 1 posko terpadu di Pelabuhan Merak. 

Dalam pelayanan dan pengamanan arus mudik berlabel Operasi Ketupat Maung 2022, Polda Banten menerjunkan 3.237 personel dalam Operasi Ketupat Maung 2022 ini.

“1.870 personel Polda Banten dan jajaran, kemudian 1.309 personel dari instansi terkait seperti TNI, Dishub dan stakeholder lainnya," papar Roemtaat. 

Roemtat juga mengungkapkan statistik gangguan kamtibmas dalam operasi Ketupat 2021 dan 2020. Dalam Operasi Ketupat 2021 gangguan kamtibmas sebanyak 96 kasus menurun 47% jika dibandingkan dengan Operasi Ketupat 2020 sebanyak 182 kasus.

“Kemudian untuk kejahatan yang menonjol dalam Operasi Ketupat 2021 sebanyak 38 kasus menurun 55% bila dibandingkan dengan Operasi Ketupat 2020 sebanyak 85 kasus," terang Roemtaat.

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut