PANDEGLANG iNewsCilegon.id - Seba Baduy 2022 alias seremoni tahunan tradisional Baduy berlangsung di Pendopo Pandeglang. Pesannya adalah kelestarian alam untuk hindari bencana.
Warga Kanekes Baduy diterima Asisten Administrasi Umum Setda Pandeglang Ramadani, Sabtu (7/5/2022).
Dalam acara tersebut, Ramadani kelestarian alam sangat penting demi keberlanjutan populasi mahluk hidup. Maka pelestarian alam merupakan kewajiban semua umat manusia.
Menurutnya Ramadani, Seba Baduy ini merupakan sebuah tradisi yang sejak lama dilakukan oleh warga Kanekes. Tujuannya untuk menyampaikan pesan agar pemerintah setempat dapat menjaga kelestarian alam.
"Ini jadi pengingat bagi kita untuk menjaga kelestarian alam, baik gunung, darat dan laut. Kelestarian alam harus terus dijaga agar bisa dirasakan oleh generasi selanjutnya," tuturnya.
"Saya mengucapkan terimakasih karena warga Baduy masih bisa menjaga tradisi, semoga ini jadi contoh warga lainnya," ucap Ramadani.
Sementara itu Jaro Saidi Putra yang merupakan Jaro tanggungan 12 dalan kesempatan yang sama berpesan agar Pemda Pandeglang harus terus menjaga kelestarian alam agar tidak terjadi bencana alam.
"Kami titip Gunung Karang, Asepan dan Gunung Pulosari jangang dirusak, menjaga alam bukan hanya Baduy melainkan seluruh masyarakat," kata Jaro Saidi.
Saidi menuturksn tradisi Seba inì sudah ada sejak ratusan tahun silam yang dilakukan oleh para leluhurnya.
"Seba ini peringatan kepada kita yang mempunyai lingkungan, ini wajib bagi semua bukan hanya kami sebagai warga Baduy, karena dampak dari rusaknya alam akan membawa bencana," tutur Jaro.
Editor : M Mahfud