CILEGON, iNewsCilegon.id – Truk bermuatan bungkil 24 ton mengalami rem blong di Citangkil Cilegon. Akibatnya truk bergerak tak terkendali menghajar 2 mobil dan 3 motor. Beruntung terdapat tanjakan sehingg truk terguling di teras rumah.
Kecelakaan terjadi pada Sabtu (17/09/2022). Tempat kejadian perkara (TKP) di Lingkungan Sumurwatu, Kelurahan Kebonsaei, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon pada Sabtu (17/09) sekitar pukul 13.00 Wib.
Kasatlantas Polres Cilegon AKP Yusuf Dwi Admojo menceritakan kronologi kejadian. Truk Hino melaju dari Ciwandan ke Cilegon.
Truk tiba-tiba mengalami rem blong. Naas Daihatsu Terios yang didepannya langsung ditabrak. Truk oleh ke kanan dan menghajar Chevrolet Spin yang melaju dari arah berlawanan.
Tak hanya itu Yamaha Vixion dan Honda Beat juga tersambar meski sudah berusaha menghindar.
Truk terus melaju tak terkendali. Beruntung sekali, rute di depannya adalah tanjakan. Jika bukan, bisa jadi akan banyak korban.
Di tanjakan, truk tak kuat menanjak. Truk mundur dan terguling ke kanan. Kali ini korbannya adalah teras rumah dan sepeda motor tanpa nomor kendaraan.
Truk terguling dan menjadi akhir cerita.
AKP Yusuf merinci kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan:
1. Truck Hino Nopol: BE-8295-AMG dikendarai RI (24),
2. Mobil Daihatsu Terios Nopol: A-1065-RC dikendarai DK (42)
3. Mobil Chevrolet Spin Nopol: B-1251-WKD dikendarai DW (41)
4. Motor Yamaha Vixion Nopol: A-5703-TH dikendarai SK (30)
5. Motor Honda Beat Nopol: A-46138-TU dikendarai RW (29).
6. Motor tanpa nopol di teras rumah
Editor : M Mahfud