get app
inews
Aa Read Next : Kementan Bantu Pompanisasi Sawah Tadah Hujan di Banten

Naas! Pamit Kunjungi Saudara, Lansia di Pandeglang Hilang di Sungai Angker Cisanggoma

Senin, 02 Januari 2023 | 15:56 WIB
header img
Sejumlah tim penyelamat tengah melakukan pencarian korban hilang disungai Cisanggoma Desa Sidamukti, Kec. Sukaresmi, Kab. Pandeglang, Banten (Foto: Istimewa).

PANDEGLANG, iNewsCilegon.id - Ajid (60) lansia Warga Kampung Pentas Selatan Rt/Rw. 02/02, Desa Patia, Kecamatan Patia, Kabupaten Pandeglang, Banten, yang hanyut di Sungai Cisanggoma hingga hari kedua belum juga diketemukan.

Ajid diduga hilang terbawa arus sungai Cisanggoma yang berada di Kampung Terusan, Desa Sidamukti, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Pandeglang, pada Minggu (1/1/2023), sekitar jam 7.30 Wib. 

Kapolsek Patia M Samsuri mengatakan, pihaknya bersama sejumlah tim penyelamat telah melakukan pencarian sejak hari minggu. Namun, korban belum berhasil ditemukan, proses pencarian korban kembali dilakukan pada hari ini.

“Belum ketemu, hari ini proses pencarian korban dilanjutkan, semoga segera ketemu,” kata Kapolsek Patia, M Samsuri. Senin (2/1/2023).

Samsuri menuturkan, sebelumnya pada hari Minggu kemarin dirinya mendapat laporan terkait adanya penemuan satu unit motor yang tenggelam di sungai Cisanggoma. Namun pemiliknya tidak ada, warga menduga sang pemilik terbawa hanyut.

“Ada info dari Kepala Desa Patia yang menyampaikan adanya orang tenggelam di Sungai Cisanggoma, motornya ketemu tapi pemiliknya sampai hari ini belum, ketemu kuat dugaan terseret arus," ujarnya.

Samsuri menambahkan, kendaraan roda dua yang tenggelam dan ditemukan warga di sungai Cisanggoma Desa Sidamukti menurut keterangan Kades Patia merupakan milik warganya yang bernama Ajid.

"Info dari Kades, pada hari sabtu 31/12/2022, sekitar pukul 19.00 Wib Korban pamit izin ke anaknya mau mengunjungi saudaranya yang ada di desa Sidamukti tapi sampai dengan hari ini belum ada pulang,” jelasnya.

Kapolsek Patia AKP Samsuri menambahkan, proses pencarian korban melibatkan banyak pihak. Diantaranya Polairud Polres Pandeglang, Badan penanggulangan bencana daerah (BPBD), Tagana, kampung siaga bencana (KSB).

"Alhamdulillah hari ini pencarian korban kita lanjutkan, kami mendapatkan bantuan dari Tagana, BPBD, KSB dan juga Polairud polres Pandeglang, saya juga meminta bantuan dari warga masyarakat untuk sama-sama mencari korban, agar korban segera diketemukan," ucapnya. 

Sementara itu, salah satu warga setempat, Edi menuturkan, bahwa sungai cisanggoma terkenal angker dikalangan warga sekitar. Ia menungkap, kejadian hilangnya warga bukan baru ini terjadi. Sebelumnya pernah ada kejadian serupa disungai tersebut.

Edi menyebut, bahwa sungai tersebut ada penunggunya, yang seringkali menyerupai binatang atau manusia. Kepada korbannya, kata Edi, makhluk gaib penunggu sungai angker ini menawari mampir ke rumahnya, yang ternyata sungai Cisanggoma.

"Udah sering disini mah, ada orang sering ketemu udah gak bernyawa, dari kejadian yang dulu katanya yang hilang disungai ini kayak ada yang bawa gitu makhluknya ada yang menyerupai kambing atau orang ngajakin mampir ke rumahnya ternyata rumanya itu ya sungai ini, pernah waktu itu ada korban namanya Wawi, dia mau nyari ikan disungai itu begitu masuk ke sungai tau-tau hilang, gak muncul muncul, pokoknya udah sering lah kejadian mistis kayak gitu, katanya sih ada penunggunya" jelas Edi.

Editor : Mahfud

Follow Berita iNews Cilegon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut