Tunanetra yang Menghibur Letihnya Pemudik, Aan Hanafi Artis Lokal Pelabuhan Merak

CILEGON, iNewsCilegon.id – Pemudik yang melewati Dermaga 6 Eksekutif Pelabuhan Merak bisa jadi pernah melihat sosok Aan Hanafi.
Warga Jalan Langon 1 Pulomerak ini sehari-hari menghibur para pemudik bersama sejumlah rekannya yang tergabung dalam Ikatan Musisi Merak (IMM).
Sosok pria berusia 38 tahun ini cukup khas. Ia mengenakan topi baret atau juga dikenal sebagai topi Tino Sidin.
Rambutnya panjang dikuncir. Sebingkai kaca mata menutupi kelopak mata yang menyempit.
”Saya sama sekali tak bisa melihat,” beber Aan Hanafi dalam percakapan dengan iNews Cilegon, Senin sore (17/4/2023).
Namun keterbatasan penglihatannya tak menghalanginya untuk menghibur para pemudik di Pelabuhan Merak.
Ia setiap hari datang dari pukul 15.00 WIB dan pulang pada pukul 23.00 WIB. Terkadang ia baru pulang pukul 02.00 WIB jika pemudik ramai.
Meski sempat minder karena penglihatannya menghilang total akibat glukoma pada 2012, Aan Hanafi kini sosok yang berbeda. Ia tampil penuh percaya diri.
Tak heran, Aan Hanafi mampu mengembangkan skill olah gitar, bass, drum dan vokal. Ia bisa secara bergantian mengisi posisi itu jika salah satu rekannya berhalangan hadir.
Bahkan tak jarang, Aan tampil seorang diri dengan gitar dan melantunkan lagu-lagu untuk menghibur para pemudik.
Ia bersama rekan-rekannya nongkong di pojok yang memiliki ketinggian 40 cm dari posisi ratusan mobil yang antri di Dermaga 6.
Editor : M Mahfud