Jika Terlanjur Weton Pegat atau Weton Cerai, Ini yang Perlu Anda Lakukan Bersama Pasangan

Neptu pasangan tersebut (si lelaki dan perempuan) kemudian dijumlahkan. Jika Neptunya berada di angka 1, 9, 10, 18, 19, 27, 28, dan 36 maka pasangan masuk Weton Pegat. Dalam Primbon Jawa, akan diprediksi terjadi masalah saat berumah tangga karena tak ditemukan kecocokan sehingga pernikahan akan berakhir tidak sesuai yang diinginkan.
Banyak hal yang menjadi penghambat mulai masalah ekonomi, kekuasaan, hingga perselingkuhan sehingga berakhir cerai atau dalam istilah Jawa adalah pegat.
Lalu bagaimana jika sudah telanjur tergolong weton pegat? Pasangan bisa melakukan sejumlah hal seperti fokus pada kesamaan dan mengabaikan perbedaan yang sering kali menimbulkan konflik.
Fokus pada kesamaan misalnya pada minat dan tujuan, bisa membuat hubungan harmonis. Sebaliknya jika pasangan fokus pada perbedaan maka konflik akan selalu muncul.
Kedua, pasangan harus saling menghargai dengan membuka diskusi jika ada masalah. Keduanya harus berfokus mencari solusi dan bukan saling menyalahkan satu sama lain.
Demikian cara mengatasi jika Anda dan pasangan telanjur Weton Pegat atau Weton Cerai. Semoga informasi ini bermanfaat untuk kelanggengan rumah tangga.
Editor : M Mahfud