get app
inews
Aa Text
Read Next : Mudik Gratis Pemkot Cilegon Siap Angkut 2.160 Pemudik

Agar HP Tak Lagi Lemot, Ini Cara Bersihkan Whatsapp Tanpa Hapus Chat

Senin, 28 Agustus 2023 | 11:25 WIB
header img
Cara aman bersihkan Whatsapp tanpa hapus chat agar hp tak lagi lemot. Foto Ilustrasi: Istimewa

CILEGON, iNewsCilegon.id - Solusi agar memori HP tidak cepat penuh, maka pengguna bisa menghapus chat WhatsApp sehingga ketika mengoperasikan HP akan menjadi lebih ringan.

Namun ada kalanya chat WhatsApp dirasa penting seperti mengandung kenangan-kenangan tertentu sehingga enggan dan sayang jika dihapus.

Tak perlu khawatir jika hendak membersihkan WA, karena pengguna bisa membersihkan penyimpanan WhatsApp tanpa harus menghapus chat, sehingga tidak akan menyesal karena chat yang berisi kenangan tidak hilang.

Lantas bagaimana caranya?

Dilansir dalam laman resminya, WhatsApp menjelaskan bahwa saat kapasitas penyimpanan perangkat rendah maka kemungkinan aplikasi ini tidak bisa berfungsi dengan baik.

Berikut langkah cara membersihkan Whatsapp tanpa menghapus chat, dikutip iNewsCilegon.id dari berbagai sumber.

Cara menghapus dokumen, foto dan video

1. Pada aplikasi WhatsApp klik titik tiga di pojok kanan atas > Setelan

2. Pilih menu Penyimpanan dan data > Kelola penyimpanan

3. Di opsi Kelola penyimpanan terdapat beberapa pilihan penghapusan media dari penyimpanan WhatsApp

4. Pengguna bisa menghapus file dokumen, foto atau video yang telah diteruskan berkali-kali

5. Selain itu juga bisa menghapus media-media dengan file lebih dari 5 MB yang dikirimkan dari semua ruang obrolan baik individu maupun grup

6. Pengguna juga bisa menghapus media yang dikirimkan dari tiap ruang obrolan baik personal atau grup

7. Dari beberapa pilihan penghapusan media, pengguna bisa menghapus semua media sekaligus atau bisa memilih sebagian saja

Cara membersihkan Whatsapp tanpa menghapus chat

1. Log in ke aplikasi Whatsapp

2. Klik titik tiga yang terletak di pojok kanan atas > Setelan

3. Pilih menu Penyimpanan dan data

4. Pilih menu Penggunaan jaringan

5. Scrool ke bawah dan pilih opsi setel ulang statistic > klik setel ulang

6. Maka sampah yang ada di aplikasi WhatsApp sudah terhapus

Demikian penjelasan cara membersihkan Whatsapp tanpa menghapus chat. Selamat mencoba!

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut