get app
inews
Aa Text
Read Next : Mudik Gratis Pemkot Cilegon Siap Angkut 2.160 Pemudik

Pelari Ultra Ukraina Andrii Tkachuk Turun ke Medan Perang Bela Negaranya

Senin, 28 Februari 2022 | 12:06 WIB
header img
Andrii Tkachuk: Saya tidak menentang orang-orang Rusia. Tapi agresor tidak disambut dengan bunga (foto: u-trail.com)

JAKARTA, iNews.id - Pelari ultra marathon terbaik Ukraina Andrii Tkachuk terpanggil untuk membela negaranya yang sedang diinvasi Rusia.

Padahal, pelari kelahiran kelahiran 16 Agustus 1985 itu sedang mempersiapkan diri untuk kejuaraan lari ultra 24 jam di Eropa.

Tkachuk rela meninggalkan tempat latihannya, setelah Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mendekritkan mobilisasi umum kepada warga negaranya.

"Setiap warga negara yang berbadan sehat harus siap membela tanah airnya," bunyi imbauan Presiden Volodymyr Zelensky kepada rakyatnya dikutip dari Frontfurter Allgemeine (faz.net), Minggu (27/2/2022).

Tkachuk mengikuti panggilan itu tanpa ragu-ragu. Tiga hari kemudian, pertempuran sengit mengguncang seluruh negeri. Tentara Ukraina melakukan perlawanan sengit terhadap pasukan Rusia.


Andrii Tkachuk: Saya tidak menentang orang-orang Rusia. Tapi agresor tidak disambut dengan bunga (Foto: Frontfurter Allgemeine)

Tkachuk duduk di barak darurat di pos militer darurat, menunggu unitnya berbaris maju ke zona pertempuran. Ia bergabung dengan Brigade Penyerangan Gunung ke 128.

Tkachuk tidak memberitahukan kepada siapaun posisinya saat ini berada di mana, ia mengaku berada di sebuah tempat dalam perjalanan ke selatan negaranya.

"Saya tidak menentang orang-orang Rusia. Tapi agresor tidak disambut dengan bunga," kata Tkachuk.

Andrii Tkachuk adalah salah satu pemegang rekor lari 24 jam di dunia. Ia berlari sejauh 295 km degan pace 4,45. Untuk catatan lari 100 km, Tkachuk mencatatkan personal best pada tahun 2019 dengan catatan waktu 8:48:37.

Editor : Mumpuni Malika

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut