CILEGON, iNewsCilegon.id – Entah apa yang terjadi di pikiran Rili Suhendar, Warga Pandeglang. Ia hendak berenang sejauh 500 meter dari di Pantai Mabak Merak Cilegon menuju Pulau Merak Kecil.
Akibat kelelahan dan tak sanggup melanjutkan renang, Rili Suhendar tewas di tengah-tengah jalur antara Pantai Mabak ke Cilegon.
Warga Pandeglang tersebut beralamat di Kampung Ganjur Girang RT 06 RW 03 Desa Ciandur, Kecamatan Saketi, Pandeglang Banten.
Kejadian berlangsung, Selasa sore Pukul 17.00 WIB, 12 September 2023. Korban warga Pandeglang berenang di Pantai Mabak menuju Pulau Merak kecil.
”Namun di tengah-tengah pantai, korban tidak kuat berenang dan tenggelam,” tulis Instagram BPBD Kota Cilegon.
Upaya pencarian pun dilakukan yang melibatkan BPBD Kota Cilegon, BPBD Kota Serang, Basarnas Banten,Lanal Banten, Babinsa Pulomerak, Tagana Kota Cilegon, Polsek Pulomerak, dan Pramuka Peduli.
Pencarian juga menerjunkan KRI Cilegon dan rubber boat. Teknik pencarian dilakukan dengan cara menyelam mengingat korban tenggelam.
Akhirnya setelah dilakukan pencarian hingga hampir 24 jam, warga Pandeglang ditemukan sejauh 10 meter di dasar pantai pada pukul 15.00 WIB, Rabu sore (13/9/2023).
Evakuasi langsung dilakukan dan korban dibawa ke RSUD Panggung Rawi.
Editor : M Mahfud