get app
inews
Aa Read Next : Mudik Gratis Pemkot Cilegon Siap Angkut 2.160 Pemudik

Takut Jarum Suntik, Kakek Ini Lari ke Pemakaman Saat Petugas Vaksin Datang ke Rumahnya

Minggu, 13 Februari 2022 | 16:41 WIB
header img
Seorang petugas vaksinasi merayu kakek agar mau divaksin (Foto: @infobekasi.coo)

BEKASI, iNews.id - Takut jarum suntik, seorang kakek di Bekasi kabur ke pemakaman saat didatangi petugas vaksin ke rumahnya.

Peristiwa tersebut terjadi hari Minggu (13/2/2022), saat Kelurahan Jatirangga, Bekasi, Jawa Barat, menggelar program vaksinasi door to door ke rumah warga.

Dalam unggahan @infobekasi.coo dua orang petugas vaksinasi terlihat sedang merayu kakek yang kabur agar mau divaksin dari balik pagar bambu.

"Ini lagi nyamperin orang yang mau divaksin, ngumpet di makam," ujar perekam video seperti yang dikutip, Minggu (13/2/2022).

Sambil tertawa, kakek tersebut pun akhirnya luluh dan ikut dengan petugas untuk melaksanakan vaksinasi.

Terpisah, Lurah Jatirangga Ahmad Apandi mengatakan saat itu jajarannya memang sedang melaksanakan vaksinasi door to door.

"Ketika kami berada di rumah samping (sebelah) kakek, mungkin kakek melihat. Kemudian lari ke belakang, padahal keluarganya sudah menganjurkan untuk suntik vaksin," kata Ahmad Apandi, Minggu (13/2/2022).

Setelah pendekatan persuasif, kata Apandi, akhirnya Kakek mau disuntik vaksin dosis pertama. Beliau bukan takut vaksin, tetapi takut jarum suntik.

"Setelah disampaikan secara baik-baik, akhirnya yang bersangkutan bersedia divaksin. Tidak ada unsur paksaan, keluarga dan cucunya juga ikut mendampingi," pungkas Apandi.

Editor : Mumpuni Malika

Follow Berita iNews Cilegon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut