Trik Mudah Raup Cuan dari Trading di Bursa Saham, Aman dan Santai

6. Masing-masing Saham Maksimal 10 Persen dari Modal
Jangan sekali-kali menempatkan semua modal pada satu saham. Bikin aturan yang aman seperti maksimal menempatkan 10 persen modal pada satu saham.
Dengan cara ini jika proyek satu saham mengalami rugi, bisa tertutup proyek saham lain yang untung.
7. Jangan Pantau Grafik Saham Terus Menerus
Hal paling berbahaya dari trading saham adalah memantau grafik secara terus menerus. Cara ini akan membuat emosi trader tak terkendali sehingga akhirnya membeli saham yang seharusnya tak terbeli.
Pantau grafik boleh saja tetapi dengan tujuan untuk riset saja guna menentukan support dan resistan yang tepat.
Demikian trik mudah raup cuan dari trading di bursa saham, aman dan santai. Trading saham perlu dilakukan dengan disiplin dan terukur. Lakukan semua secara bertahap dan tak perlu buru-buru ingin kaya mendadak.
Editor : M Mahfud