get app
inews
Aa Read Next : Mudik Gratis Pemkot Cilegon Siap Angkut 2.160 Pemudik

Mau Beli Barang dengan Harga Murah? Coba Tips Ini

Sabtu, 03 Juni 2023 | 02:00 WIB
header img
Tips melacak harga produk lewat Chrome di perangkat Android dan iPhone. Foto: Istimewa

CILEGON, iNewsCilegon.id - Kiwari, masyarakat Indonesia lebih senang belanja melalui e-commerce dari pada pergi ke toko. Alasannya beragam, mulai tidak ada waktu pergi ke toko sampai harga barang lebih murah.

Toko online juga banyak beredar, dari yang bergabung dengan marketplace atau berjualan sendiri via sosial media. Tak jarang, terjadi perang harga antara penjual dan membuat pembeli bingung dalam memilih barang.

Sejatinya, pemberi bisa menyusun harga barang melalui satu aplikasi saja, tetapi tidak bisa multi aplikasi. Namun, pembeli tidak perlu khawatir. 

Berikut ini adalah tips melacak harga produk lewat Chrome di perangkat Android dan iPhone, dikutip Okezone. Ini bisa memudahkan dalam menemukan produk dengan harga terbaik.

Hal yang perlu Anda lakukan ialah membuka tab halaman produk dan membiarkan Chrome memantaunya. Selain itu, pembeli juga dapat menambahkan produk secara manual untuk dilacak oleh Chrome. Cara ini hanya bisa dilakukan bila pengguna telah memperbarui aplikasi Chrome ke versi terbaru.

Bila sudah memperbarui aplikasi, pengguna tinggal mengaktifkan fitur pelacakan harga. Berikut ini langkahnya:

  • Buka Google Chrome
  • Klik ikon tiga titik di pojok kanan atas
  • Pilih Settings
  • Klik opsi Google services
  • Aktifkan tombol Track Prices on Tabs
  • Dengan cara ini, ketika penurunan harga terdeteksi, pembeli akan melihat lencana di tab yang menunjukkan harga saat ini dan sebelumnya.

    Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut