3. Kota Industri Berwawasan Lingkungan
Tugu Baja bentuknya pohon dengan batang dan dahan-dahannya yang semua tersusur dari baja. Desain mirip pohon ini sesuai visi misi Kota Cilegon sebagai kota berwawasan lingkungan.
4. Cilegon Kota Religius
Di bagian atas Tugu Baja terdapat kubah. Ini menggambarkan Kota Cilegon sebagai kota yang religius.
5. Cilegon Kota Pelabuhan
Terdapat mercusuar di puncak Tugu Baja. Hal ini menggambarkan Kota Cilegon sebagai Kota Pelabuhan.
6. Cilegon Terdiri dari 8 Kecamatan
Tugu Baja ditopang 8 tiang yang menjadi simbol 8 Kecamatan yang ada di Kota Cilegon.
7. Pembangunan Merata hingga Pelosok
Jembatan di tengah tugu menjadi gambaran visi misi Kota Cilegon dalam pemerataan pembangunan hingga ke pelosok.
Demikian informasi sejarah Tugu Baja landmark Kota Cilegon, semoga informasi ini bermanfaat.
Editor : M Mahfud