SERANG, iNewsCilegon.id - Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar melepas dua pelajar Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) pilihan asal Provinsi Banten, Jum'at (15/7/2022) di Ruang Rapat Gubernur Banten, KP3B Curug, Kota Serang.
Keduanya akan mengikuti proses pendidikan dan pelatihan Paskibraka Nasional Tahun 2022 di Lapangan Pusat Pemberdayaan Pemuda dan Olahraga atau PP PON Cibubur, Jakarta Timur selama 40 hari terhitung dari sekarang.
Dua pelajar Paskibraka perwakilan Provinsi Banten itu adalah Putri Viona dari SMAN 1 Kota Serang dan Isra Mashel Arifin dari SMA Lab School Cirendeu, Kota Tangerang.
Selain itu, ada dua pelajar Paskibraka yang menjadi cadangan. Yakni, Rifky Fadlan Ramdani dari SMA Nurul Fikri Boarding School, Kabupaten Serang dan Najwa Aulia dari SMAN 12 Ciledug, Kota Tangerang.
Dalam kesempatan tersebut, tampak hadir menemani para Paskibraka Nasional adalah Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Banten Ahmad Syaukani, Kepala Sekolah dan orang tua masing-masing Paskibraka, para pelatih dari Kopassus serta para pendamping.
Al Muktabar mengaku bangga terhadap prestasi yang diraih oleh anak-anak didik yang akan menjadi tim Pasukan Pengibar Bendera Pusaka pada HUT RI ke-77 di Istana Negara pada Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 2022 nanti.
Editor : M Mahfud